Monday, April 18, 2011

suara'' Qur'an

Disini hujan telah membasahi…
Disini aku masih terlarut mimpi
Ini masih terlalu pagi untuk
kubangun dan berdiri
Namun sesuatu telah
menggetarkan hati
Aku tersentak dan mulai
menyadari
Apa arti kehadiranku dibumi….
Suara-suara Qur’an yang Engkau
lantunkan
Dari lisan hamba-hambamu yang
beriman
Telah memecah pagi yang
terlelap dalam keheningan
Membuat jiwa-jiwa lemah yang
penuh kesadaran
Untuk melangkah ke rumah-Mu
yang megah
Bagaimana bentuknya surga,
jika dunia sudah begitu indah
Aku beranjak seraya membasuh
tubuh dengan wudlu
Dengan air yang dinginnya
merasuki rusuk dan nadiku
Memberikan aku semangat
hidup yang baru
Kubuka pintu hati yang telah
lama terkunci bisu
Apakah ini yang namanya takdir
Aku mulai melangkah diringi
gema takbir
Yang menyapa sebelum shubuh
itu hadir
Disaat suasana langit diselimuti
fajar
Terdengar kata “Allahu Akbar”
Yang membuat jiwa yang rapuh
menegar
Yang membuat cahaya
keimananku tersadar
Suara-suara Qur’an itu masih
terdengar
Dan aku sadar ini adalah benar
Aku terhenti didepan pintu
rumah-Mu yang terbuka lebar
Aku menghela nafas panjang
dan memantapkan hati
Perasaanku seluruh bumi seperti
mengikutiku saat berkata
Ini jalanku, jalan untuk bertemu
dengan-Mu
Saat gerimis mulai merintik jatuh
ketanah
Dengan penuh keyakian aku
melangkah
Aku datang, aku kembali pada-
Mu Allah
Engkau Tuhan yang Maha
Pemurah
Tanpa izin-Mu tak akan kudapati
hidayah
Yang kini menerangi hatiku
layaknya cahaya
Suara-suara Qur’an telah
mengajarkanku
Suara-suara Qur’an telah
menyadarkanku
Suara-suara Qur’an telah
menegarkanku. .

1 comment:

  1. Greetings!
    uhmmm... Hello! I am Ken, a newbie blogger. I saw you on one of my follower's blog. Since my blog is new and ive just started few weeks ago,I am inviting you to view my blog. Please help me by FOLLOW ing my blog. http://yellowsplat.blogspot.com . You are always welcome on my site aqnd your comments and activity in ther ewill truly be appreciated.hehe. Thannks and nice meeting you! I hope to communicae with you again.=D

    ReplyDelete

comment disini